Kamis, 02 September 2010

Worship Chord Progression I


Worship Chord Progression


A. Definisi

Open worship
adalah penyembahan terbuka yang bersifat spontan dan dilakukan secara berjemaat. Open worship biasanya terjadi di tengah-tengah lagu/flow/aliran/susunan lagu-lagu (yang telah dipersiapkan untuk sebuah ibadah), dengan atau tanpa perencanaan terlebih dahulu.

Chord progression
adalah lintasan/perputaran/pergerakan akord/chord yang membentuk landasan harmoni (bagi sebuah rangkaian melodi atau kalimat musik). Dalam penyembahan berjemaat, kalimat-kalimat musik untuk sebuah chord progression digubah secara spontan, individual maupun korporat dan beragam namun tetap harmonis (dalam pimpinan Roh Kudus).

B. Syarat-syarat Dalam Chord Progression

  1. Harus selalu ada perputaran chord progression, karena hal ini akan sangat mendukung dalam membangun suasana yang sesuai dengan kebutuhan jemaat waktu itu.
  2. Gunakanlah chord progression yang sederhana (Ingat! sederhana bukan berarti permainan yang asal-asalan/trend/ikut-ikutan).
  3. Tidak semua jemaat dapat menikmati aliran chord progression yang terlalu sulit.
  4. Aliran chord progression/permainan chord progression harus dimainkan dengan ritme, dinamika, dan nuansa yang tepat sesuai dengan fluktuasi/aliran urapan yang sedang bekerja pada suatu situasi/kondisi yang dibutuhkan jemaat waktu itu.
Misal : situasi/kondisi sangat tenang/teduh (contohnya : seperti orang yang lagi merenungkan/membayangkan), situasi/kondisi sukacita (contohnya: seperti orang yang lagi bergembira/bersukaria karena menerima sesuatu yang sangat indah), situasi/kondisi dalam peperangan (contohnya: seperti suasana yang bergemuruh dimana telah terjadi suatu perperangan) dan lain sebagainya.
  1. Ada kesepakatan untuk latihan antara pemusik dan worship leader sehingga ada keharmonisan.
  2. Latihlah ‘Insting Musik’ untuk keharmonisan antara suasana dan chord progression yang dilantunkan/dimainkan.
  3. Khusus untuk pemain keyboard: cobalah menggunakan suara-suara/sound yang mendukung chord progression yang anda pakai.

Tidak ada komentar: